PART 3 PENGALAMAN REKRUTMEN PTPN V WAWANCARA PSIKOLOGI, WAWANCARA BIDANG TUGAS, ENGLISH CONVERSATION TEST
#WAWANCARA PSIKOLOGI, WAWANCARA BIDANG, ENGLISH CONVERSATION TEST#
Allhamdulillah 9 November 2018 Pengumuman tes tahap II dan Panggilan tes tahap III telah terposting di web LPP.
Dan kembali diberi kesempatan bersama 49 orang yang lolos di lokasi tes Yogyakarta. Pada tahap ini terdapat 3 jenis tes yang akan langsung aku jelaskan/ceritakan sebagai berikut:
1. English Conversation Test
Ini adalah tes pertama yang aku jalani karena aku masuk pada kelompok 1. Jadi di tes ini 1 kelompok terdiri dari sekitar 6-7 orang yang akan masuk dalam 1 ruangan dengan duduk melingkari meja, dan akan ada 1 orang penguji yang berdiri. oh ya, sebelumnya sudah terjadi kesepakatan ya bahwa setelah masuk ruangan, semua yang terucap harus memakai bahasa inggris.
Tes dimulai dengan perkenalan 1 per 1 peserta. ketika perkenalan juga akan diberi pertanyaan oleh penguji/peserta lain. contoh waktu aku selesai perkenalan aku ditanya tentang berapa bersaudara?, kesibukan ibu apa?, jarak kotaku ke jogja?
lalu tes dilanjutkan pada sesi 2 yaitu penguji menyerahkan waktu dan tempat kepada forum. jadi disini topik/tema yang dibahas tidak disediakan, melainkan kita harus berdiskusi sendiri tentang apa yang mau kita bahas, siapa yang akan menjadi moderator, dan kesimpulan seperti apa yang akan diputuskan.
singkat cerita saat itu aku tidak banyak bicara. aku hanya menanggapi 1x pernyataan teman, 1x meminta pendapat teman, dan 1x memberikan pernyataan/saran. selain itu aku hanya ngikut saja pada ahlinya yang mendominasi 😃
2. Wawancara Bidang Tugas
Pada tes ini nama kalian akan dipanggil 1 per 1, dan saat itu aku masuk di Ruang KEU yang artinya adalah wawancara bidang tugas keuangan.
Di dalam ruang itu hanya akan ada kamu, pengujimu dan berkas tes mu. disini kamu akan ditanya-tanya tentang keahliah bidang keuanganmu. hanya secara lisan tanpa praktik. Dan yang mengejutkan adalah yang ditanyakan tidak jauh/ hampir mirip dengan apa yang kamu kerjakan di soal tertulis bidang tugas. Jadi saranku ketika kamu mengerjakan tes tertulis diigat2 ya konsep soalnya seperti apa.
Beberapa hal aku bisa menjawab, beberapa hal aku menjawab sesuai logikaku yang tidak ada dasar materinya dan beberapa hal aku lupa, yang akhirnya aku hanya bisa menjawab "nanti pasti akan saya pelajari lagi". dan ini adalah tes paling menegangkan dan memalukan yang pernah aku alami. karena aku merasa bodoh sebodoh-bodohnya☹️. In fact, accounting is REALLY REALLY not my field .hahaaa
3. Wawancara Psikologi
Setelah 2 rangkaian tes sebelumnya yang sangat menegangkan kini tibalah di tes psikologi yang cukup santai. konsep dari tes ini adalah bercerita santai, pengujinya juga sangat tenang dan ramah. dan lagi-lagi penguji menanyakan dari apa yang kamu tulis saat tes tertulis psikotes waktu itu.
Disini kamu hanya harus bercerita apa adanya dan setiap pertanyaan akan mengalir. beberapa kali juga penguji menanyakan tentang keyakinanku untuk bekerja di daerah yang sangat jauh dari rumah. tapi aku selalu menjawab dengan yakin dan sungguh-sungguh "SIAP"😎.
Materi yang ditanyakan seputar kuliah, pengalaman, organisasi, hal berkesan, keluarga, mimpi, kesibukan setelah lulus kuliah, mendaftar kerja dimana saja.
Sistem antrian dalam tes ini adalah sesuai urutan nama dari daftar peserta, akan tetapi jika yang dipanggil tenyata masih menjalankan tes lain maka akan didahului oleh peserta berikutnya. Untuk waktu yang dihabiskan kurang lebih bisa sampai 1 jam per tahapan tes. jadi waktu bersih yang dihabiskan untuk tes adalah 3 jam belum termasuk mengantri dan istirahat penguji.
selesai sudah tahap 3 ini. sampai bertemu di tahap selanjutnyaa...
salam sukses
💚💚💚
Mba, untuk FGD nya yang dibahas tentang apa ya ?
ReplyDeleteTerimakasih 😊
untuk tema pembahasannya waktu itu diserahkan pada kelompok mau membahas isu apa, waktu itu kelompok ku membahas mengenai perusakan hutan, jadi kami dr berbagai bidang teknik non teknik bisa ikut berdiskusi dr berbagai sudut pandang.
Deleteaku sarankan ketika km sdh dpt pengumuman kelompok fgd km cari tau kontaknya diskusi lebih dulu apa yg mau kaliann bahas.
tapi setiap fgd pun sistemnya berbeda ya, sedikit pengalaman aku pernah fgd di Bank dan tema pembahasannya sudah di tentukan dr panitia rekrutmen.
sukses buat km ^^
Wahh, terimakasih mba.
DeleteBesok jadwal ku tes wawancara psikologis online mba. Semoga dipermudah.. sehat dan sukses sll mba 😊
Haiii semangat yaaa,, gimana hasilnya??? amin amin semoga km jg sehat dan sukses selalu ^^
DeleteMbak, itu pas interview psikologi nya HRD nya ada brapa orang ?
ReplyDeleteHRD nya 1 orang dan sangat ramah, ngobrol mengalir sampai gak berasa uda 1 jam ^^
DeleteApakah pertanyaan yg di ajukan di bidang tugas sama seperti apa yg kita kerjakan di awal buk?
ReplyDeleteBenarr
Delete